PORTALJABAR, KAB. KARAWANG - Bupati Karawang, Aep Syaepuloh menghadiri Pengukuhan Jurnalis Televisi Karawang (JTK) di Aula Husni Hamid Komplek Pemda Karawang, Rabu (12/3/2025).
Bupati Aep dalam sambutannya menyampaikan jurnalis berperan penting sebagai mitra strategis pemerintah dalam mengawal pembangunan di Kabupaten Karawang.
"Alhamdulillah, dengan hadirnya JTK di Kabupaten Karawang ini dapat memberikan koordinasi yang baik dengan Pemerintah Kabupaten Karawang. Besar harapan mampu dan terus hadir dalam mengawal pembangunan di Kabupaten Karawang yang tentunya bisa saling berkolaborasi," ungkapnya.
Ia berharap, pihaknya bersama dengan JTK bisa terus berkolaborasi dalam memberikan informasi kepada masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Karawang.
"Jadi mudah-mudahan kedepan apa yang menjadi keinginan tentu bisa menjadi sebuah harapan, pemberitaan yang hadir dan diberikan kepada masyarakat bisa memberikan informasi yang aktif serta memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat Kabupaten Karawang," ujarnya. (Diskominfo Kab. Karawang/Fauziah)