
Pendampingan Sertifikasi TKDN Industri Kecil melalui SIINas
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa BaratPendampingan bagi Industri Kecil untuk mengajukan sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri Industri Kecil (TKDN IK) melalui Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas)
Services are available offline
Media and Information


Hotline Contact
0811126146
Call Now
Operational Hours (Wednesday, 19 March 2025)
Senin
07:30 - 16:00
Selasa
07:30 - 16:00
Rabu
07:30 - 16:00
Kamis
07:30 - 16:00
Jumat
07:30 - 16:00
Service Rates
Gratis
Official Website
Address
Jln. Asia Afrika No.146, Kel. Paledang, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40261
Telephone
0811126146
Manfaat Layanan untuk Masyarakat
Meningkatkan akses pasar bagi pelaku usaha lokal ke sektor pemerintahan dan BUMN/BUMD
Mendapatkan prioritas pada e-catalogue pengadaan pemerintah/BUMN/BUMD
Fasilitas yang Tersedia
Ruang Tunggu
Ruang Konsultasi
Syarat dan Ketentuan Layanan
Merupakan Industri Kecil (maksimal nilai investasi 5 miliar tidak termasuk investasi tanah dan bangunan)
Memiliki akun SIINas dan sudah melakukan laporan produksi semester sebelumnya
Dokumen Perizinan Berusaha (NIB RBA) dengan KBLI Industri
NPWP
Dokumen/bukti pendukung terkait operasional usaha (bukti pembelian bahan baku, KTP pegawai, bukti bayar overhead cost, bukti biaya pengembangan usaha)
Alur atau Prosedur Penggunaan Layanan
Mengisi Form Permohonan pendampingan sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri Industri Kecil (TKDN IK) melalui Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) di https://bit.ly/PendampinganTKDNINDUSTRIKECIL
Mendapatkan jadwal pendampingan
Mendatangi kantor Disperindag Jabar sesuai jadwal dan menyerahkan seluruh persyaratan ke petugas
Mengajukan TKDN IK di Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas)
Memeriksa secara berkala proses pengajuan TKDN IK di Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas)
Mengunduh hasil sertifikat TKDN IK di Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas)
Frequently Asked Question
Siapa saja yang bisa mengajukan Sertifikasi TKDN IK?
Pelaku industri (dibuktikan melalui dokumen NIB terdapat KBLI 2 digit antara 10 sampai 33) dengan skala industri mikro dan industri kecil (memiliki modal usaha paling banyak 5 miliar di luar tanah dan bangunan)
Berapa biaya sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri Industri Kecil (TKDN IK) bagi Industri Mikro dan Industri Kecil melalui SIINas?
Gratis
Berapa lama proses sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri Industri Kecil (TKDN IK)?
Setelah pengajuan berhasil terkirim, verifikator dari Kementerian Perindustrian memerlukan waktu untuk memeriksa berkas sekitar 2 minggu.
Apakah pengajuan yang berhasil terkirim, otomatis akan lolos verifikasi dan terbit sertifikatnya?
Tidak, keluaran dari proses verifikasi dapat berupa Ditolak apabila dokumen yang diunggah ada yang tidak memenuhi persyaratan, akan ada catatan alasan penolakan untuk dilakukan pengajuan ulang dengan perbaikan dokumen.
Dimana dapat melakukan tracking proses setelah pengajuan berhasil terkirim?
Di SIINas menu yang sama seperti saat pengajuan (e-Services → TKDN → Industri Kecil) bagian Tracking. Di bagian ini pula, akan ada keterangan jika proses pengajuan diterima dalam bentuk sertifikat terbit dan dapat langsung diunduh.