Pencarian Portal Jabar

Temukan berbagai jenis informasi publik di Jawa Barat sesuai dengan kebutuhan.

Berita Jawa Barat Terkait
Pajak

Erwin Ajak RT dan RW Wujudkan Bandung Utama
Berita Jawa Barat

Erwin Ajak RT dan RW Wujudkan Bandung Utama

PORTALJABAR, KOTA BANDUNG -  Wakil Wali Kota Bandung, Erwin mengajak para ketua RT dan RW di Kecamatan Kiaracondong untuk terus bersinergi dalam mewujudkan visi Kota Bandung Utama: Unggul, Terbuka, Amanah, Maju, dan Agamis. Ajakan tersebut disampaikan Erwin saat menjadi pembina Apel Pelepasan Pembinaan Ketua RW dan RT di Kecamatan Kiaracondong di halaman Kantor Kecamatan Kiaracondong, Sabtu (10/5/2025). Erwin mengapresiasi peran penting RT dan RW sebagai garda terdepan pelayanan publik di lingkungan masyarakat. Ia menyebut, keberadaan para ketua RT dan RW sangat vital dalam menciptakan suasana lingkungan yang harmonis dan kondusif. RT dan RW adalah ujung tombak pelayanan pemerintahan di tingkat paling dasar. Saya sangat menghargai dedikasi bapak dan ibu sekalian dalam mengayomi warga dan menjaga kerukunan di tengah masyarakat, ujarnya. Ia mengutip konsep empat pilar kesejahteraan masyarakat: ilmu para ulama, keadilan pemimpin, kedermawanan orang kaya, dan doa kaum fakir. Jika empat pilar ini bersatu, Bandung akan menjadi kota yang semakin baik. Semua pihak harus saling mendukung dan bergerak bersama, kata Erwin. Ia menutup sambutannya dengan ajakan kepada seluruh elemen masyarakat, khususnya para ketua RT dan RW, untuk terus mendukung program-program prioritas Pemerintah Kota Bandung demi meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga. Kolaborasi adalah kunci. Mari terus kita jaga semangat gotong royong demi Bandung yang lebih baik, ungkapnya. (Diskominfo Kota Bandung/rka)

pemerintahan | 12 Mei 2025

Tanpa Dana Negara, 500 Rutilahu di Bandung Direnovasi
Berita Jawa Barat

Tanpa Dana Negara, 500 Rutilahu di Bandung Direnovasi

Pemerintah pusat pun telah membebaskan Pajak Pertambahan Nilai (PPN), Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), serta Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) untuk rumah rakyat kecil.

pemerintahan | 4 Mei 2025